Pages

Subscribe:

Friday, November 14, 2014

Perbedaan Anak SMA dan Anak Kuliah


Dulu ketika status masih Anak SMA pengen banget cepat-cepat lulus, nggak sabar pengen kuliah. Sekarang setelah menjadi anak kuliahan, eh bukannya seneng tapi malah pengen balik lagi ke masa putih abu-abu itu.“Masa SMA memang masa yang paling ngangenin”

Apa sih bedanya sekolah sama kuliah? Toh sama aja kerjaannya belajar belajar juga” . Memang benar, sekolah dan kuliah memiliki kesamaan yaitu : BELAJAR. Tapi menjadi seorang mahasiswa itu tidak mudah guys. Banyak tantangan yang harus dihadapi sebagai proses menjadi mandiri dan dewasa. WaktuSMA udah terbiasa semua disediakan oleh orang tua. Nah inilah yang harus diubah mulai dari sekarang sebagai proses biar nanti nggak repot saat memasuki dunia perkuliahan
Jika Anak SMA menyebut sekolah, maka anak kuliahan menyebutnya kampus. Kalo disekolah Anak SMA berhadapan Guru, dikasih banyak PR. Nah dikampus kita Cuma mengenal Dosen. Dan banyak tugas laporan, praktikum, project, tugas akhir. Kalo anak SMA punya seragam khusus, nah di perkuliahan kamu mau pake seragam apa aja boleh yang penting Rapi dan Sopan. Spesifikasinya minimal atasan berkerah ( baju kemeja ).

Ditinjau dari segi mata kuliah, tentu akan berbeda. AnakSMA paling banyak punya 3 penjurusanyaitu IPA, IPS dan Bahasa, sedangkan kuliah?Kita akan temukan berpuluh-puluh pilihan fakultas dan kita hanya memilih satu diantara pilihan tersebut.
Berikut
beberapa gambar yang membandingkan kehidupan antara Anak SMA dan Anak Kuliahan.(sumbergambar : materi Pengenalan Kehidupan Kampus (PK2) Mahasiswa Baru PTIIK UniversitasBrawijaya 2013)











sma vs kuliah









Intinya di dunia perkuliahan itu “BEBAS TAPI BERTANGGUNG JAWAB”.Bertanggung jawab kepada diri sendiri, Bertanggung jawab kepada orang tua, Bertanggung jawab kepada masyarakat, bangsa, dan Negara.

Bagaimana? Sudah Siapkah Anda menghadapi dunia perkuliahan?? Jangan takut, jangan bimbang.You will survive!.Persiapan yang matang akan jauh lebih baik hasilnya dibandingkan persiapan yang kurang matang. Maka dari itu, semoga tulisan tentangAnak SMA vs Anak Kuliah ini bisa menjadi sedikit referensi untuk adek-adek yang beberapa bulan lagi memasuki dunia kampus. :)

Artikel Terkait

3 komentar: